You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PAM Jaya akan Perbaiki Instalasi Pengolahan Air 2 Pejompongan
.
photo doc - Beritajakarta.id

PAM Jaya akan Perbaiki Instalasi Pengolahan Air 2 Pejompongan

PAM Jaya melalui anak perusahaannya PT PAM Lyonnaise Jaya (Palyja) akan memperbaiki Instalasi Pengolahan Air (IPA) 2 Pejompongan. Perbaikan tersebut dilakukan pada Sabtu (17/2). 

Setelah perbaikan, suplai air akan kembali normal secara bertahap pada Minggu, (18/2) 2018 pukul 12.00

Direktur Utama PAM Jaya, Erlan Hidayat mengatakan, pekerjaan teknis itu akan berlangsung dari pukul 22.00-03.00 dan akan berdampak sementara pada produksi serta suplai air minum di beberapa wilayah pelayanan Palyja.

IPAL Kawasan akan Dibangun di Kelurahan Harapan Mulia

Adapun beberapa wilayah yang akan berdampak pada berkurangnya pasokan air bersih, yaitu kawasan Grogol Selatan, Senayan, Gelora, Selong, Rawa Barat, Petogogan, Melawai, Grogol Utara, Pancoran, Kebon Baru, Tebet Timur, dan Tebet Barat.

Kemudian, Bukit Duri, Manggarai Selatan, Kampung Melayu, Grogol, Kebon Kelapa, Pasar Baru, Karang Anyar, Kartini, Mangga Dua Selatan, Ancol, Pekojan, Roa Malaka, Pinangsia, Petojo Utara, dan Duri Pulo.

"Setelah perbaikan, suplai air akan kembali normal secara bertahap pada Minggu, (18/2) 2018 pukul 12.00," ujarnya, Kamis (15/2).

Dikatakan Erlan, untuk suplai air terhenti di kawasan Setiabudi, Karet, Karet Kuningan, Karet Semanggi, Pasar Manggis, Menteng Atas, Menteng Dalam, Manggarai, Senayan, Rawa Barat, Kuningan Barat, Karet Tengsin, Kampung Bali, Kebon Kacang, Kebon Sirih, Gondangdia dan Menteng.

Lalu, sebagian wilayah Pegangsaan, Sebagian wilayah Kwitang, Sebagian wilayah Senen, Petamburan, Kota Bambu, Slipi, Tomang, Kampung Bali, Kebon Melati, Pejagalan, Mangga Dua Selatan, Pluit dan Palmerah.

Kemudian Kemanggisan, Sukabumi Utara, Kebon Jeruk, Kedoya Selatan, Wijaya Kusuma, Jelambar baru, Jelambar  dan sekitarnya.

Ditambahkan Erlan, dalam proses perbaikan para pelanggan tidak perlu khawatir. Sebab, pihak Palyja telah menyiapkan seluruh armada mobil tangki untuk mengantisipasi keadaan darurat. 

"Mobil-mobil tangki ini untuk menyiapkan pasokan air bersih dan minum di rumah sakit hingga tempat ibadah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4270 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1821 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1641 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1606 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1584 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik